You are currently viewing Musyawarah Besar DPM & BEM FKIP Universitas PGRI Palembang 20 Februari 2024

Musyawarah Besar DPM & BEM FKIP Universitas PGRI Palembang 20 Februari 2024

Organisasi Mahasiswa di lingkungan Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan Universitas PGRI Palembang berupaya untuk meningkatkan pengalaman berorganisasi anggotanya. Dengan melaksanakan proses kaderisasi melalui musyawarah besar Dewan Perwakilan Mahasiswa dan Badan Eksekutif Mahasiswa Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan (DPM & BEM FKIP) Universitas PGRI Palembang untuk memilih kepengurusan baru masa bakti 2024/2025. Telah melaksanakan musyawarah besar pada tanggal 20 Februari 2024. Dengan Ketua Umum terpilih adalah Yusril Iza Mahendra yang berasal dari Program Studi Pendidikan Sejarah, serta Wakil Ketua terpilih adalah Maspupah yang berasal dari Program Studi PG-PAUD. Kemudian, untuk Gubernur Mahasiswa terpilih adalah Rendi Agustinus yang berasal dari Program Studi Pendidikan Guru Sekolah Dasar, serta Wakil Gubernur Mahasiswa terpilih adalah Revi Mariska yang berasal dari Pendidikan Seni Pertunjukkan.

Tinggalkan Balasan