Acara yang dilaksanakan pada Jum’at 23 Juni 2023, bertempat di Aula H. Aidil Fitri Syah Gedung Business dan Science Center Universitas PGRI Palembang.
Dihadiri oleh Prof. Dr. Drs. Sunyono, M. Si, Dekan FKIP Universitas Lampung, wakil rektor 1, Dr. Yasir Arafat, M. M., CIQaR, Dekan FKIP Universitas PGRI Palembang Assoc. Prof. Dr. Dessy Wardiah, M.Pd. CIQaR, Ketua Program Studi Fisika dan Matematika, serta tamu undangan lainnya.
Acara dibuka oleh wakil rektor 1, Dr. Yasir Arafat, M. M., CIQaR, dalam sambutannya menyampaikan “pentingnya meningkatkan keprofesionalan dosen dan calon guru melalui peningkatan wawasan tentang pembelajaran dan penilaian dalam membuat karya ilmiah”.
Sejurus dengan itu Dekan FKIP Universitas PGRI Palembang menyatakan ”hal ini dianggap sebagai langkah penting dalam meningkatkan mutu pendidikan di kedua universitas”.
Melalui pertukaran pengetahuan dan pengalaman antar dosen dan mahasiswa, diharapkan tercipta sinergi yang positif dalam pengembangan pendidikan di Indonesia.
Pada kesempatan lain Prof. Dr. Drs. Sunyono, M. Si. menuturkan,”FKIP Universitas Lampung dan FKIP Universitas PGRI Palembang, kualitasnya meningkat, yakinlah itu gambaran kecil dari meningkatnya Indonesia”.
Dengan adanya kerjasama ini, FKIP Universitas PGRI Palembang dan Universitas Lampung berkomitmen untuk saling mendukung dan bekerja sama dalam meningkatkan kualitas pendidikan dan pengajaran di kedua institusi.